Dukungan BBTKLPP Yogyakarta Dalam Penyelidikan Epidemiologi Covid-19 Di Wilayah Kerja Puskesmas Ponjong 1 Kabupaten Gunung Kidul D.I Yogyakarta


Dalam rangka pelaksanaan dukungan Penyelidikan Epidemiologi Covid-19, Kamis, 6 Agustus 2020 Tim BBTKLPP Yogyakarta dipimpin oleh Kepala Bidang ADKL BBTKLPP Yogyakarta (Feri Astuti S.T., M.Kes.) turun ke Kabupaten Gunung Kidul di wilayah kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Kidul tepatnya di Puskesmas Ponjong 1. Penyelidikan Epidemiologi oleh Tim BBTKLPP ini berdasarkan hasil koordinasi sebelumnya dengan pihak Dinas Kesehatan Kabupaten dengan Bapak Tomiyat dan pihak Puskesmas dengan Bapak Ony Muhantoyo via telekomunikasi bahwa terdapat 1 kasus konfirmasi Covid-19 di wilayah kerjanya yang merupakan hasil penelusuran kontak dari kasus konfirmasi Tenaga Kesehatan Puskesmas Karangmojo 1, sehingga perlu dilakukan pengidentifikasian faktor resiko, kontak erat, dan swab test dengan segera dalam rangka penanggulangan atau pemutusan penularan secara lebih cepat. Kedatangan Tim BBTKLPP Yogyakarta disambut oleh petugas dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Kidul, Ibu Apriatni Condro Ekarini, S.ST, M.Kes serta Petugas Puskesmas Ponjong 1 Ibu Drg. Sri Purwaningsih dan Ibu Rossa Eka Puspita, kemudian dilaksanakan koordinasi singkat terkait teknis kegiatan yang akan dilaksanakan. Setelah dilakukan identifikasi awal, terdapat 35 orang kontak terhadap kasus konfirmasi tersebut dan 12 orang diantaranya memenuhi kriteria kontak erat. Terhadap 12 orang kontak erat, selanjutnya dilakukan wawancara secara lebih detail dengan tools Formulir Penyelidikan Epidemiologi Coronavirus Disease (Covid-19), dan dilanjutkan dengan pengambilan sampel swab nasofaring/orofaring oleh satu orang Petugas Laboratorium BBTKLPP Yogyakarta dibantu oleh satu orang petugas Laboratorium Puskesmas Ponjong 1. Pelaksanaan wawancara dan pengambilan sampel swab dilaksanakan di ruang terbuka dengan tata laksana dan APD Standar sesuai Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 Revisi- 5 dalam rangka Penyelidikan Epidemiologi.  Kepada kontak erat disampaikan juga untuk melakukan karantina mandiri, melaporkan sesegera mungkin jika muncul gejala seperti batuk, pilek, sesak nafas, dan gejala lainnya agar cepat mendapatkan tindakan untuk mencegah perburukan. Selanjutnya sampel swab dibawa ke BBTKLPP Yogyakarta untuk dilakukan Tes PCR agar dapat diputuskan penanggulangan selanjutnya berdasarkan hasil Pemeriksaan Laboratorium.


Salam Sehat