Video Conference Sosialisasi SAKTI, Kebijakan Penganggaran 2021 dan Aplikasi E- Desk


Rabu 8 Juli 2020, BBTKLPP Yogyakarta berpartisipasi dalam Zoom Meeting yang diselenggarakan oleh Ditjen P2P dengan Topik pembahasan Sosialisasi SAKTI, Kebijakan Penganggaran 2021 dan Aplikasi E Desk. Sesuai dengan Topik yang dibahas BBTKLPP Yogyakarta diwakili oleh Sayekti Udi Utama, SKM., M.Kes. (Kepala Bagian Tata Usaha), Siswati Elyna Tarigan (Perencana) dan Nadia Regina Martanti (Perencana) dan Mardiansyah (Bagian IT). Acara ini diselenggarakan dalam rangka mempersiapkan siklus perencanaan dan anggaran yang akan memasuki proses penyusunan Pagu Anggaran TA 2021 serta situasi masa Pandemic Covid-2019 dan Implementasi New Normal dalam proses pelaksanaan verifikasi (Desk) usulan perencanaan di Lingkungan DItjen P2P. Acara dibagi dalam III gelombang, dimana BBTKLPP Yogyakarta masuk dalam kelompok gelombang II Rabu, 8 Juli 2020 pukul 09.00 s.d 15.00 WIB Bersama 33 Satker lain di bawah Ditjen P2P


Acara diawali dengan pembukaan oleh Kasubbag Anggaran Ditjen P2P Sherly Hinelo, SKM, MKM dilanjutkan sambutan dari Kabag PI dr.Elvieda Sariwati, M.Epid yang menyampaikan terkait Pengantar Sosialisasi Persiapan Penyusunan RKA-K/L Pagu Anggaran  TA 2021. Sosialisasi menghadirkan 3 Narasumber masing-masing dari Kanwil DJPb DKI Jakarta, DJA dan Bagian PI. Narasumber pertama Bapak Angga dari Kanwil DJPb DKI Jakarta memaparkan tentang tata cara penggunaan Aplikasi SAKTI dalam pengusulan Anggaran khususnya untuk TA 2021, dilanjutkan Narasumber 2 Bapak Gunawan dari Direktorat Jenderal Anggaran memaparkan terkait Kebijakan Belanja Pemerintah Pusat dan Redesign Anggaran Tahun, untuk sosialisasi terakhir terkait penggunaan Aplikasi e-Desk oleh Bapak Tri Joko Widodo dari Bagian PI Ditjen P2P didampingi oleh Tim IT Aplikasi e-Desk.

Di setiap akhir sesi paparan Narasumber berlangsung diskusi aktif baik secara Audio Conference dan Chatting terkait kendala-kendala dalam pengaplikasian Aplikasi baik SAKTI maupun e-Desk. Karena keterbatasan waktu, pertanyaan yang belum mendapatkan jawaban pasti dihimbau untuk melanjutkan diskusi via komunikasi dengan Tim Pembimbing Satker yang telah ditunjuk.


Salam sehat